Mengapa Merawat Kulit Wajah Penting?

oleh Kristihandaribullet
Bagikan artikel ini
Ditinjau oleh dr. Muthia Trisa Nindita
Mengapa Merawat Kulit Wajah Penting?
Mengapa Merawat Kulit Wajah Penting?

Perawatan wajah bukan hanya soal kemewahan, tapi juga langkah penting untuk menjaga kesehatan kulit secara menyeluruh. Sayangnya, banyak yang belum menyadari betapa pentingnya perlindungan kulit dari faktor lingkungan, seperti sinar matahari. Rumi, misalnya, mengabaikan penggunaan tabir surya karena kulitnya berminyak, hingga bintik hitam mulai muncul di wajahnya.

Merasa kulit wajahnya berminyak, Rumi memutuskan untuk tidak memakai tabir surya saat beraktivitas di bawah terik matahari. Namun, ia panik ketika melihat bintik-bintik hitam mulai muncul di wajahnya akibat paparan sinar UV.


Kulit adalah organ terbesar dalam tubuh dan menjadi garis pertahanan pertama terhadap bahaya lingkungan, termasuk sinar matahari yang berlebihan. Merawat kulit bukan hanya tentang menjaga penampilan, tapi juga tentang melindungi kesehatan secara keseluruhan, baik fisik maupun mental.


Langkah pertama menuju rutinitas perawatan kulit yang efektif adalah memahami jenis kulit. Dengan menyesuaikan praktik dan produk perawatan kulit, Anda dapat meningkatkan kesehatan dan penampilan kulit. 



Kenali jenis kulit


Secara umum ada lima jenis kulit:


Kulit normal 

Jenis ini seimbang dan tidak terlalu berminyak atau kering. Kulit normal biasanya memiliki sedikit masalah kulit karena sebum dihasilkan dalam jumlah cukup yang dapat menjaga kulit tetap lembap tapi tidak terlalu berminyak. Kulit normal membutuhkan rutinitas perawatan kulit yang seimbang untuk menjaga kesehatan alami kulit.


Kulit kering 

Ditandai dengan kurangnya minyak alami. Kulit kering dapat terasa kencang dan mungkin memiliki bercak dan bersisik. Kulit kering dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti lingkungan, genetika, penuaan, dan hidrasi yang tidak memadai. Pelembap dapat membantu melembapkan kulit kering.


Kulit berminyak

Dengan produksi sebum berlebihan, kulit berminyak dapat membuat wajah tampak berkilau terutama di T-zone (dahi, hidung, dan dagu) dan sering kali rentan terhadap beberapa masalah kulit seperti jerawat, komedo hitam, dan komedo putih karena minyak berlebih dapat menyumbat pori-pori.


Kulit berminyak sebaiknya menggunakan produk pengontrol minyak dan nonkomedogenik untuk mengelola minyak tanpa menyumbat pori-pori.


Kulit kombinasi 

Kulit kombinasi merupakan campuran area berminyak dan kering. Jenis kulit ini memerlukan perawatan untuk mengatasi kedua jenis kulit, dengan produk lebih ringan pada area berminyak dan produk lebih menghidrasi pada area kering.


Kulit sensitif 

Jenis kulit ini rentan terhadap kemerahan, gatal, dan iritasi. Pemilik jenis kulit ini dapat menggunakan produk hipoalergenik dan bebas pewangi untuk meminimalkan potensi reaksi.


Mengetahui jenis kulit memungkinkan Anda memilih produk paling efektif, sehingga menghasilkan kesehatan dan penampilan kulit yang lebih baik.



Kesalahan perawatan kulit




Sayangnya, kita justru sering melakukan hal-hal yang dapat merusak kulit. Misalnya


1. Tidak menggunakan tabir surya

Tanpa tabir surya yang memadai, kulit dapat mengalami kerusakan jangka panjang dan penuaan dini.


2. Tidak menggunakan pelembap yang cukup

Tidak cukup melembapkan kulit dapat menyebabkan kulit kering, mengelupas, dan iritasi.


3. Melakukan eksfoliasi berlebihan

Eksfoliasi berlebihan dapat menghilangkan lapisan pelindung kulit dan menyebabkan kerusakan atau iritasi.


4. Jarang membersihkan kuas rias

Kuas riasan yang kotor dapat menjadi tempat berkembang biaknya bakteri yang dapat merusak kulit jika menempel di wajah saat mengaplikasikan riasan atau produk. Membersihkan wajah perlu dilakukan secara perlahan dan lembut agar tidak terjadi iritasi pada lapisan kulit.


5. Mengabaikan jenis kulit saat membeli produk

Penting untuk menggunakan produk perawatan kulit yang dirancang khusus untuk jenis kulit agar dapat memaksimalkan efektivitasnya dan menghindari reaksi yang merugikan kulit, seperti jerawat, kemerahan, dan ruam.



Bagaimana agar memiliki kulit bersih dan sehat?




Untuk mendapatkan kulit bersih dan sehat, Anda perlu melakukan beberapa hal berikut:


  • Gunakan tabir surya setiap hari. Paparan sinar matahari menyebabkan kerusakan paling parah pada kulit kita. Selain berhasil melindungi kulit dari sinar UV yang keras, mencegah noda dan hiperpigmentasi di kemudian hari, tabir surya sangat penting mencegah kanker kulit.

  • Jaga rutinitas perawatan kulit. Lakukan rutinitas perawatan kulit sederhana setiap hari, baik siang maupun malam, untuk membersihkan kulit, misalnya dengan mencuci muka, toner, dan pelembap.

    Langkah-langkahnya sama untuk siang dan malam, kecuali pada siang hari harus menggunakan tabir surya. Hindari menggunakan produk yang keras.

  • Hindari merokok. Merokok dapat menyebabkan kerutan dan mempercepat penuaan.

  • Jaga pola makan sehat. Tidak peduli seberapa banyak Anda merawat kulit dari luar, jika hal-hal yang Anda konsumsi tidak baik, hal itu akan tercermin melalui kulit Anda.

    Minum banyak air dan makan banyak buah dan sayuran. Hindari konsumsi makanan cepat saji, makanan olahan, dan asupan tinggi gula karena dapat merusak lapisan kulit yang menurunkan elastisitas kulit.

  • Kelola stres. Stres dapat memicu banyak masalah kulit, karena mengganggu hormon yang mengakibatkan jerawat.

  • Tidur yang cukup. Tidur yang cukup merupakan bagian penting dari perawatan kulit meskipun sering diabaikan. Saat tidur, tubuh akan melakukan perbaikan dan regenerasi jaringan, termasuk kulit.

    Proses ini membantu mengganti sel-sel yang rusak dan mendorong produksi sel-sel baru, sehingga kulit akan tetap sehat. Kurang tidur dapat menyebabkan kulit kusam dan lingkaran hitam pada mata.


Manfaat rutin merawat kulit




Memiliki rutinitas perawatan kulit dapat memberikan banyak manfaat baik secara fisik maupun mental.


1. Membuat kulit lebih sehat

Rutinitas perawatan kulit dapat membuat kulit Anda terhidrasi dengan baik, bersih, dan ternutrisi. Ini membantu mengurangi munculnya noda dan gangguan kulit. Seiring berjalannya waktu, rutin melakukan perawatan dapat membantu meratakan warna dan tekstur kulit.


2. Mengurangi tanda-tanda penuaan

Merawat kulit dengan benar membantu mencegah tanda-tanda penuaan dini, seperti keriput, garis-garis halus, bintik-bintik penuaan (hiperpigmentasi), kulit kendur, dll., sehingga Anda dapat mempertahankan penampilan awet muda untuk jangka waktu lebih lama.


3. Meningkatkan rasa percaya diri

Kulit yang ternutrisi dengan baik dan tampak sehat meningkatkan rasa percaya diri terhadap penampilan. Anda pun menjadi lebih percaya diri saat berinteraksi. 


4. Meningkatkan kesehatan mental

Merawat diri tidak hanya membuat Anda terlihat baik, tetapi juga membuat Anda merasa baik! Menetapkan rutinitas perawatan kulit dapat menenangkan pikiran dan sering kali membawa menuju kesehatan mental yang lebih baik.


**


Gaya hidup Anda berperan penting terhadap kesehatan kulit Anda. Memastikan diet seimbang, tetap terhidrasi, berolahraga secara teratur, tidur yang cukup, dan mengelola stres dapat mendukung rutinitas perawatan kulit dan berkontribusi pada kulit lebih sehat.


Jika Anda ingin melakukan perawatan wajah, Anda harus mencari bantuan profesional, seperti dokter kulit.


Jadwalkan janji temu dengan tim dokter di Klinik GWS Medika Springhill, klinik kesehatan di Jakarta Utara, dan konsultasikan masalah wajah Anda untuk mendapatkan perawatan sesuai kebutuhan.


Di klinik GWS Medika, klinik facial di Springhill, Anda dapat melakukan facial dan berbagai perawatan wajah.


ReferensiMayo Clinic. Diakses 2024. Skincare: 5 Tips for Healthy Skin Myskintastic. Diakses 2024. Why Skincare Important.