GWS Medika Resmikan Klinik ke-7 di Blok M: Hadirkan Layanan Kesehatan Lengkap dan Berkualitas

oleh Kristihandari & Tika Astaribullet
Bagikan artikel ini
Ditinjau oleh
GWS Medika Resmikan Klinik ke-7 di Blok M: Hadirkan Layanan Kesehatan Lengkap dan Berkualitas
GWS Medika Resmikan Klinik ke-7 di Blok M: Hadirkan Layanan Kesehatan Lengkap dan Berkualitas

Untuk memenuhi komitmennya dalam meningkatkan kesehatan masyarakat, GWS Medika kembali memperluas jangkauan layanannya dengan membuka klinik ke-7 di kawasan strategis Blok M, Jakarta Selatan. Klinik ini telah mulai beroperasi sejak November 2024 dan diresmikan pada 6 Februari 2025.

Peresmian Klinik Utama GWS Medika Blok M ikut dimeriahkan oleh kehadiran manajemen Menara Sentraya selaku pengelola gedung lokasi Klinik Utama GWS Medika Blok M serta manajemen Innoquest dan Pyridam, perusahaan yang bekerja sama dengan GWS Medika.


Setelah pembukaan dan pemotongan tumpeng, acara dilanjutkan dengan clinic tour yang dipandu oleh tenaga kesehatan dari Klinik Utama GWS Medika Blok M. Para tamu undangan yang hadir pada peresmian juga mendapatkan hadiah spesial berupa pemeriksaan glukosa, kolesterol, dan asam urat secara gratis.



Acara peresmian Klinik Utama GWS Medika Blok M.
Acara peresmian Klinik Utama GWS Medika Blok M.

Dengan hadirnya Klinik Utama GWS Medika Blok M, jaringan GWS Medika kini telah memiliki lima klinik pratama dan dua klinik utama. Klinik utama terbaru ini menjadi yang kedua setelah Klinik Utama Permata Hijau yang telah beroperasi sejak tahun lalu.


Keberadaannya di kawasan bisnis dan komersial Blok M diharapkan dapat memberikan akses layanan kesehatan yang lebih mudah dan nyaman bagi masyarakat sekitar, termasuk warga Melawai, Kebayoran Baru, dan sekitarnya.



Layanan lengkap dan modern



Layanan di Klinik Utama GWS Medika Blok M.
Layanan di Klinik Utama GWS Medika Blok M.

Sebagai klinik utama, GWS Medika Blok M menawarkan berbagai layanan kesehatan yang lengkap dan berkualitas tinggi. Beberapa layanan yang tersedia meliputi:


  • Konsultasi dokter umum dengan tenaga medis berpengalaman.
  • Perawatan gigi mulai pembersihan, tambal gigi, perawatan ortodonti hingga rontgen panoramic dan cephalometri.
  • Laboratorium dan diagnostik yang didukung dengan teknologi modern untuk pemeriksaan akurat.
  • Layanan radiologi termasuk rontgen dan pemeriksaan kardiologi.
  • Perawatan kesehatan kulit dan kecantikan, termasuk facial, peeling, dan lipolisis untuk mendukung kesehatan serta penampilan optimal pasien.

“Klinik Utama Blok M adalah klinik ke-7 GWS Medika dan merupakan klinik utama kedua. Di klinik ini, Anda bisa mendapatkan layanan dental dan kecantikan, laboratorium, serta radiologi dan kardiologi. Kami terus melakukan pelatihan kepada tim medis agar dapat memberikan pelayanan terbaik dengan harga yang kompetitif,” ujar dr. Koh Hau-Tek, Chief Medical Officer, dalam sambutannya saat peresmian.



Komitmen pada Pelayanan Berkualitas


GWS Medika tidak hanya berfokus pada penyediaan fasilitas medis yang lengkap, tetapi juga memastikan pengalaman pasien yang nyaman dengan pelayanan yang ramah dan profesional. Klinik ini mengutamakan pendekatan personal dalam setiap layanan medisnya, menjadikan kesehatan pasien sebagai prioritas utama.


Dengan ekspansi ini, GWS Medika semakin meneguhkan diri sebagai salah satu penyedia layanan kesehatan terbaik di Indonesia.


Untuk informasi lebih lanjut mengenai layanan dan pendaftaran, kunjungi laman GWS Medika atau datang langsung ke Klinik Utama GWS Medika Blok M.